Ringkasan tentang Panadol
Dengan kehadiran di lebih dari 80 negara, parasetamol yang terdapat di Panadol merupakan salah satu pereda nyeri paling terpercaya di dunia.1,2
Panadol dengan Parasetamol
Parasetamol
Secara global, parasetamol atau asetaminofen adalah salah satu obat bebas analgesik dan antipiretik yang paling banyak digunakan.3
Sediaan parasetamol multi-komponen
Parasetamol saat ini diformulasikan sebagai senyawa tunggal atau sebagai bahan aktif sediaan multi-komponen dalam kombinasi dengan bahan aktif1 untuk meredakan demam dan berbagai jenis rasa nyeri (misalnya nyeri otot dan sendi, sakit kepala dan migrain, dan dismenorea).
Dapat dikonsumsi dalam keadaan perut kosong
Parasetamol tidak membahayakan lapisan pelindung lambung dan dapat dikonsumsi bahkan pada saat perut kosong atau oleh mereka yang berisiko memiliki sakit maag.4,5*
Panadol mencakup produk-produk dengan teknologi inovatif untuk disintegrasi dan penyerapan yang lebih cepat,5,6 dan ketika dikombinasikan dengan bahan-bahan lain seperti kafein, secara efektif mampu untuk meredakan rasa nyeri yang mengganggu.7-12
Panadol memberikan berbagai solusi untuk kebutuhan setiap pasien
Panadol Extra
Cepat redakan sakit kepala dan nyeri yang mengganggu.7-11
Panadol Anak
Panadol anak mengandung parasetamol, yang direkomendasikan sebagai pengobatan lini pertama untuk demam dan nyeri ringan hingga sedang pada anak-anak.13-15
Penggunaan Panadol
Nyeri sendi & osteoarthritis
Berdasarkan Indeks Nyeri Global (GPI) 2018, 92% dari 24.000 orang yang disurvei di seluruh dunia menderita beberapa rasa nyeri dan 87% mengalami nyeri sendi.16 Temukan lebih banyak tentang nyeri sendi dan osteoarthritis termasuk tanda dan gejala serta cara mengatasinya.
Demam
Demam adalah tanda dan gejala umum yang diamati dalam berbagai kondisi klinis.17 Temukan lebih banyak tentang demam pada orang dewasa dan anak-anak termasuk cara menilai demam, gejala "tanda bahaya" dan pengelolaannya.
Gangguan sakit kepala
Gangguan sakit kepala, ditandai dengan episode sakit kepala berulang, adalah salah satu gangguan paling umum pada sistem saraf dan, dapat terasa menyakitkan bagi penderitanya.18 Cari tahu lebih lanjut tentang sakit kepala tipe tension dan migrain, gejala "tanda bahaya" dan cara mengelolanya.